Jumat, 22 April 2016

Era Komunikasi Interaktif ( Tahun 1946 - Sekarang )



Berikut ini adalah catatan tahun – tahun penting pada era komunikasi interaktif, sebagai berikut :

  • Tahun 1946 Penemuan Mainframe Computer, ENIAC (electronic numerical integrator and calculator) dengan 18.000 vacuum tubes di Universitas Pensyvania, Amerika Serikat.
  • Tahun 1947 William Shockley, Hohn Bardeen dan Walter Brattain menemukan pesawat radio transistor.
  • Tahun 1956 Penemuan videotape oleh perusahaan Ampex, Redwood City, California.
  • Tahun 1957 Peluncuran satelit luar angkasa pertama (SPUTNIK) oleh Rusia.
  • Tahun 1969 Pesawat luar angkasa NASA yang dikendalikan oleh mini computer yang besarnya 300 kali lebih kecil dari ENIAC mendarat di Bulan.
  • Tahun 1971 Penemuan micro processor pengendali komputer (CPU) oleh Tred Hoff.
  • Tahun 1975 Home Box Office mulai menyiarkan siaran TV kabel melalui satelit.
  • Tahun 1976 Sistem teleks diperkenalkan oleh BBC dan ITV di Inggris untuk pertama kali.
  • Tahun 1977 Sistem TV kabel interaktif Qube diperkenalkan untuk pertama kali di Amerika Serikat.
  • Tahun 1979 Sistem videoteks diperkenalkan oleh British Post Office Inggris.

Menurut saya sebagai pemakai teknologi komunikasi dijaman sekarang “Perkembangan teknologi tersebut masih berlangsung hingga sekarang dimana masyarakat dunia yang semakin menjadi konsumtif akan alat – alat teknologi, semakin banyaknya Gadget yang bermunculan setiap saatnya, pada saat itu pula lah dampak – dampak negatif atau positif dapat melekat pada penggunanya sesuai bagaimana penyesuaian si pengguna tersebut. Jika perkembangan teknologi tersebut dimanfaatkan untuk hal – hal positif maka bisa saja alat tersebut menjadi sarana pembenah diri. Semakin banyak hal positif yang diakses didalamnya maka semakin banyak pula manfaat yang akan dituai oleh sipengguna”.

Daftar Pustaka :
Tommy, Suprapto, 2011, Pengantar Ilmu Komunikasi Dan Peran Manajemen dalam Komunikasi, Yogyakarta, CAPS
Opini mahasiswa yang membuat blog ini (Bram Satria Dewantara)

Sumber Gambar :
https://www.google.com/search?q=era+telekomunikasi&client=firefox-a&rls=org.mozilla:en-US:official&biw=1024&bih=629&source=lnms&tbm=isch&sa=X&ved=0ahUKEwj34NC_hKTMAhWBnZQKHcUaDrYQ_AUIBygB#tbm=isch&q=era+komunikasi+interaktif&imgrc=0Sc_yhHSDyTxGM%3A


Era Telekomunikasi ( Tahun 1800 - Sekarang )



Berikut ini adalah catatan penting pada era telekomunikasi, sebagai berikut :

  • Tahun 1844 Samuel Morse  mengirimkan pesan melalui telegraph untuk pertama kali.
  • Tahun 1876 Alexander Graham Bell mengirimkan pesan melalui pesawat telepon untuk pertama kalinya.
  • Tahun 1894 Pertama kalinya ada penemuan film untuk bioskop.
  • Tahun 1895 Guglielmo Marcomi mengirimkan pesan melalui radio.
  • Tahun 1912 Lee De Forest menemukan Vacuum Tube.
  • Tahun 1920 Siaran radio pertama di Pittsburgh, Amerika Serikat.
  • Tahun 1933 RCA mendemonstrasikan TV di Amerika Serikat.
  • Tahun 1941 Siaran TV komersial pertama.

Awal mula era telekomunikasi adalah ketika Alexander Graham Bell menemukan sebuah telpon beserta jaringannya pada abad 18 dengan menggunakan kabel dan terus berkembang.


Telekomunikasi berasal dari 2 kata yang berbeda yaitu ‘tele’ dan ‘komunikasi’. Tele berarti jauh sedangkan komunikasi seperti yang kita tahu berarti saat kita berhubungan dan saling bertukar informasi yang dapat memberikan efek ke masing-masing pihak


Daftar Pustaka :
Hafied, Canagara, 2011, Pengantar Ilmu Komunikasi, Jakarta, PT Rajagrafindo Persada

Sumber Gambar :
https://www.google.com/search?q=era+telekomunikasi&client=firefox-a&rls=org.mozilla:en-US:official&biw=1024&bih=629&source=lnms&tbm=isch&sa=X&ved=0ahUKEwj34NC_hKTMAhWBnZQKHcUaDrYQ_AUIBygB



Era Komunikasi Cetak ( Tahun 1400 - Sekarang )


Berikut adalah tahun tahun penting pada Era Komunikasi Cetak :
  • Tahun 1455 : Penemuan mesin cetak oleh Gutenberg. 
  • Tahun 1833 : Penerbitan surat kabar Penny Press yang pertama oleh The New York Sun.
  • Tahun 1839 : Daguerre menemukan metode fotografi yang praktis untk surat kabar.

Pada tahun 1455, Johann Gutenberg mengembangkan mesin cetak yang menggunakan plat huruf yang terbuat dari besi yang dapat diganti – ganti dalam bingkai. Mesin ini pada awalnya digunakan untuk mencetak Kitab Injil karena pada saat itu belum banyak orang yang bisa membaca. Namun Zulkarimein (1989) dalam bukunya menyatakan bahwa penemuan mesin cetak mula – mula ditemukan pada abad ke-9 di Cina dan abad ke-15 di Eropa. Setelah penemuan kertas di Cina pada tahun 105 SM, juga memungkinkan penemuan sistem percetakan yang dilakukan dengan menggunakan blok kayu yang ditoreh dan dilumuri oleh tinta atau yang kita kenal sekarang dengan sistem Cap. Hal ini menggambarkan bahwa sebenarnya Cina lebih dulu menemukan mesin cetak dbandingkan degan mesin press milik Gutenberg.

Dengan daya perbanyak cetakan maka ilmu pengetahuan klasik dapat dipertahankan dan dikembangkan karena karya ilmiah tersedia tidak hanya 1 kopi saja, tapi dalam jumlah ratusan. Namun dengan adanya penggunaan mesin cetak biasanya dilarang kecuali apabila ada izin. Karena, pihak – pihak yang berada di aliran kiri pemerintah mulai bisa menyuarakan suara mereka misalnya dengan membuat surat kabar yang dapat  mereka cetak sendiri. Oleh karena itu, mesin cetak pun kadang – kadang dirusak.


Pembaharuan di bidang filsafat atau ilmu pengetahuan alam dianggap berdosa dan tidak beriman. Banyak pemikir yang sekarang dianggap pelopor dilarang menerbitkan bukunya, dipecat  dari universitasnya dan dipaksa menarik kembali hasil pemikirannya di bawah ancaman hukum berat, dipenjara, atau dihukum mati. Masa kelegapan selama abad pertengangan dapat membendung penemuan – penemuan yang berasal dari Arab dan Parsi. Sewaktu mesin cetak ditemukan maka bukupun tersebar sehingga menyebabkan pembaharuan besar – besaran, yaitu Renaissance dan Reformasi.

Daftar Pustaka :
Nasution, Zulkarimein, 1989, Pengantar Ilmu Komunikasi dalam Prespektif, Jakarta,  Lembaga Penerbit Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia

Sumber Gambar :
https://www.google.com/search?q=era+komunikasi+cetak&client=firefox-a&rls=org.mozilla:en-US:official&source=lnms&tbm=isch&sa=X&ved=0ahUKEwjfye31gaTMAhUJKZQKHdfaALEQ_AUIBygB&biw=1024&bih=629

Era Komunikasi Tulisan ( Tahun 4000 SM - Sekarang )




Tulisan sudah mulai muncul pada tahun 8000 SM. The Fertile Cresent, terutama Mesopotamia, mempunyai perjalanan panjang dalam memproduksi dan menggambarkan bahasa lisan. Bentuk simbol yang ada pada tanah liat muncul sekitar pada tahun 8000 SM di Sumer. Tanah liat yang berukuran kecil dan ditulis dengan simbol ketiga, bulat, kerucut, dan tanda – tanda lainnya untuk mempresentasikan domba, takaran untuk biji – bijian / padi, sebotol minyak, dan barang – barang lainnya yang masih berhubungan dengan perdagangan. Tanda – tanda tersebut membantu masyarakat untuk menjaga barang – barang untuk menjaga barang – barang untuk menyatukan dan mendistribusikan sumber – sumber daya masyarakat.

Sebagai simbol status untuk kaum elit dari sebuah komunitas, cetakan tanah liat tersebut diletakan ditempat pemakaman. Tanda – tanda yang tergambar itu juga menggambarkan hadiah hadiah yang akan dibawa ke kuil untuk Tuhan, atau yang akan dibawa untuk raja / penguasa sebagai persembahan atau yang akan diserahkan bagi penagih pajak. Penulisan pada tanah liat berlangsung kira – kira selama 5000 tahun.
Belum ditemukan secara pasti huruf apa yang pertama kali ada di dunia. Alphabet sendiri baru terbentuk pertama kali tahun 1700 SM di daerah Sinai dan Kanaan, Israel. Rogers melihat dan berpendapat bahwa bahasa merupakan wujud upaya manusia untuk dapat melestarikan pengetahuan dan mengetahui berbagai keterbatasan komunikasi lisan pada masa itu yang hanya berwujud suara dengusan dan isyarat tangan saja.

Era komunikasi pada masa itu berfungsi sebagai sistem pengenal bentuk yang dikenal dapat menggambarkan informasi. Informasi tersebut digambarkan pada dinding gua tentang bagaimana mereka berburu binatang pada waktu itu. Mereka mulai mengidentifikasikan benda – benda yang ada disekitar lingkungan sebagai penanda dalam berkomunikasi. 


Perkembangan komunikasi selanjutnya adalah dihasilkannya alat yang dapat digunakan untuk menciptakan bunyi dan isyarat seperti gendang, terompet, asap dan lain sebagainya. Manusia pada masa ini menemukan media untuk menulis segala aturan, kontrak, undang – undang dan catatan keagamaan. Orang – orang Cinaa pada jaman purba mulai membuat ku-wan (gesture picture) yang mendahului munculnya pictograpi, gambar simbol – simbol tersebut muncul pertama kali di Asia bagian barat sedangkan penduduk asli Amerika mencatat atau menggambar potongan – potongan untuk menyampaikan pesan. Walaupun media tersebut mudah dibawa namun penggunaannya sangat terbatas, dipakai pada kalangan bangsawan, cendikiawan, dan rohaniwan.



Daftar Pustaka :
Nasution, Zulkarimein, 1989, Pengantar Ilmu Komunikasi dalam Prespektif, Jakarta,  Lembaga Penerbit Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia
Hafied, Canagara, 2011, Pengantar Ilmu Komunikasi, Jakarta, PT Rajagrafindo Persada

Sumber Gambar :
https://www.google.com/search?q=era+komunikasi+tulisan&client=firefox-a&rls=org.mozilla:en-US:official&source=lnms&tbm=isch&sa=X&ved=0ahUKEwiW5fvWgKTMAhWDI6YKHbnfABUQ_AUIBygB&biw=1024&bih=629#imgrc=Y2cSvUOkxHn3BM%3A